Kelas industri merupakan program pengadaan kelas khusus dalam lingkungan sekolah. Kelas ini dikelola secara bersama antara sekolah dengan industri. Sekolah diberikan kebebasan untuk mencari rekanan dan bekerja sama dengan industri yang sesuai dengan kompetensi atau jurusan yang ada di sekolah masing-masing. Untuk meningkatkan kualitas SDM yang nantinya harus dihasilkan oleh sekolah, beberapa sekolah ada yang bekerja sama dengan satu atau bahkan lebih dunia industri.

 

Kelas industri dibentuk untuk mencetak lulusan SMK yang lebih berkualitas dengan cara bekerja sama langsung dengan perusahaan ataupun industri, Dengan model atau sistem pengelolaan bersama antara pihak industri dan sekolah, akan tercipta iklim belajar yang baru sehingga menjamin mutu pendidikan siswa.

 

SMK Negeri 1 Selong melaksanakan Kelas Industri untuk Bidang Keahlian Teknik Pengelasan dan Pabrikasi Logam Program Keahlian Teknik Pemesinan bertempat di Bengkel Industri Ondak Jaya. Kelas Industri tersebut dibimbing langsung oleh Bapak Khairul Ikhwan, sebagai Guru Tamu dari Industri.

SMK Bisa Hebat Luar Biasa

Majulah Sekolah ku Jayalah Selalu

#smkbisahebatluarbiasa #smeksasel #smkn1selong #smkpusatkeunggulan #kelasindustri #teknikmesin

Dok.