
Rabu 19 Februari 2025 – SMKN 1 Selong menjadi tuan rumah kegiatan penting dalam rangka penandatanganan kerja sama antara Sekolah Binaan United Tractors dan program Sekolah Binaan United Tractors Tangguh Bencana (Sobat Tangguh). Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala SMKN 1 Selong, Bapak Abdul Wahid, S.Pd., bersama perwakilan dari United Tractors, Bapak Agung Bektiawan, S.T.
Dalam kegiatan ini, dilakukan penandatanganan kerja sama sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pendidikan vokasi dan kesiapsiagaan bencana di lingkungan sekolah. Selain itu, sebagai simbolisasi dukungan, United Tractors menyerahkan berbagai alat pendukung kepada sekolah serta buku dari program Sobat Tangguh Bencana.
Tidak hanya itu, sebagai bentuk apresiasi terhadap kesiapsiagaan siswa dalam menghadapi potensi bencana, United Tractors juga menyerahkan rompi khusus kepada Tim Tangguh Bencana SMKN 1 Selong.
Menariknya, dalam kesempatan ini, United Tractors juga mengadakan sesi wawancara kerja bagi peserta didik SMKN 1 Selong. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan peluang bagi para siswa untuk berkarier di dunia industri serta membangun kesiapan mereka dalam dunia kerja.
Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan sinergi antara dunia pendidikan dan industri dapat terus terjalin, memberikan manfaat bagi siswa dalam memperoleh keterampilan serta pengalaman yang siap pakai di dunia kerja.
SMKN 1 Selong dan United Tractors Bersinergi untuk Masa Depan yang Lebih Baik!